Jenis Olahraga Menurunkan Berat Badan Yang Sederhana

0
1505
olahraga menurunkan berat badan
olahraga menurunkan berat badan

Memiliki tubuh yang ideal dan proporsional antara berat dan tinggi tubuh anda merupakan dambaan setiap manusia yang ada di planet bumi ini. Anda akan terlihat sangat menarik saat anda memiliki tubuh yang ideal tersebut, meskipun mungkin saja anda saat ini sudah tidak muda lagi dan sudah berkeluarga, namun anda masih tetap terlihat awet muda dan menarik.

Sebaliknya, jika anda memiliki tubuh yang tidak ideal dan tidak proporsional, maka anda akan terlihat tidak menarik dan anda juga memiliki peluang yang sangat besar untuk terserang berbagai jenis penyakit yang membahayakan anda. Bagi anda yang bertubuh gemuk, anda bisa mengatasinya dengan melakukan olahraga menurunkan berat badan sederhana yang bisa anda lakukan di rumah kapan saja.

Jenis olahraga ini tidak memerlukan biaya yang besar untuk melakukannya karena memang olahraga tersebut sangat mudah untuk kita lakukan tanpa harus menggunakan peralatan olahraga canggih.

Ada beberapa jenis olahraga menurunkan berat badan sederhana yang bisa anda lakukan kapan saja di rumah. Adapun beberapa jenis olahraga tersebut diantaranya sebagai berikut :

  • Push Up. Gerakan yang sangat familiar. Posisikan tubuh kamu dengan berbaring telungkup, kemudian kuatkan tangan dan kaki. Setelah itu, angkat tubuh kamu hingga sejajar dengan lantai. Turunkan kembali badan kamu ke lantai dan lakukan secara berulang-ulang.
  • Squats. Olahraga yang satu ini juga bisa dilakukan tanpa menggunakan alat apapun. Cukup dengan menempatkan tangan di atas kepala kemudian secara perlahan turunkan tubuh ke posisi duduk dengan tangan yang sejajar ke arah depan.
  • Sit Up (Crunches). Baringkan tubuh kamu di atas lantai dan letakkan tangan di belakang kepala. Secara perlahan, angkat kepala, pinnggang, dan badan kamu ke posisi duduk dan segera kembali pada posisi tidur.
  • Menaiki Anak Tangga. Tidak perlu mencari tangga yang tinggi, cukup dengan membiasakan diri kamu menaiki beberapa tingkat tangga yang dijumpai di rumah atau kantor.
  • Jumping Jack. Jumping jack yang sangat terkenal pada gerakan senam SKJ jaman dahulu ini ternyata cukup bagus untuk menurunkan berat badan. Usahakan agar kamu melakukan latihan ini di tempat yang nyaman sehingga kamu lebih efektif dalam melakukan lompatan.

Demikian beberapa kegiatan olahraga menurunkan berat badan sederhana yang bisa anda lakukan kapan saja di rumah. Anda bisa lebih memperoleh informasi penting lainnya seputar hal tersebut di atas dengan mengunjungi website Sahabat Nestle yang bisa anda akses di alamat www.sahabatnestle.co.id