6 Keuntungan Jika Anda Apply Kartu Kredit

0
226
apply kartu kredit
apply kartu kredit

Kartu kredit merupakan fasilitas perbankan yang sudah umum dimiliki banyak orang. Di masa lalu, hanya orang-orang dari kalangan atas saja yang memiliki kartu kredit. Namun sekarang sudah lebih banyak orang bisa apply kartu kredit. Hal tersebut tidak lain karena kebutuhan kartu kredit yang semakin tinggi. Bahkan ada beberapa transaksi yang hanya bisa dilakukan dengan kartu kredit. Berikut ini adalah berbagai fitur dan keuntungan kartu kredit hingga harus Anda miliki:

Terdapat Fitur Cicilan Kartu Kredit

Salah satu alasan banyak orang mengajukan pembuatan kartu kredit yaitu karena adanya fitur cicilan. Penggunaan kartu kredit sebenarnya mirip dengan kartu debit. Bedanya kartu kredit sifatnya cicilan yang mana Anda baru membayarnya di akhir bulan. Adanya kartu kredit ini membuat kebutuhan Anda terpenuhi dengan cepat.

apply kartu kredit

Potongan Harga

Selain fitur cicilan, daya tarik kartu kredit selanjutnya adalah promo potongan harga. Biasanya promo ini berlaku apabila Anda menggunakan pembayaran kartu kredit. Wanita yang cenderung suka belanja tentu saja ingin memanfaatkan keuntungan ini. Pasalnya harga barang yang dibeli menjadi lebih murah.

Penawaran Cashback

Tidak hanya diskon atau potongan harga saja, Anda juga bisa mendapatkan penawaran cashback atau kembalian. Sebenarnya promo cashback ini hampir sama dengan diskon. Anda akan mendapatkan barang dengan harga lebih murah.

Point Reward

Hampir semua jenis kartu kredit menawarkan point reward kepada penggunanya. Point reward bisa didapatkan setiap kali Anda berbelanja menggunakan kartu kredit. Jika sudah terkumpul, point reward bisa ditukarkan dengan hadiah menarik seperti tiket nonton, tiket wahana, paket wisata, dan lain sebagainya sesuai kebijakan bank penerbit.

Bisa Digunakan di Seluruh Dunia

Jika Anda suka jalan-jalan atau bepergian ke luar negeri, maka kartu kredit wajib dimiliki. Pasalnya kartu ini memudahkan Anda dalam bertransaksi di luar negeri. Kartu kredit bisa digunakan di seluruh dunia sehingga tidak membuat Anda kerepotan membawa atau menukarkan uang cash.

Membantu dalam Keadaan Darurat

Tidak ada yang tahu bagaimana kondisi keuangan seseorang di masa depan. Bisa saja Anda mengalami keadaan darurat yang sangat mendesak. Karakteristik kartu kredit sama seperti utang. Anda bisa memakainya terlebih dahulu baru kemudian membayarnya di akhir. Karakteristiknya ini akan sangat membantu dalam keadaan darurat. Anda tidak perlu mencari pinjaman untuk memenuhi kebutuhan darurat.

Rekomendasi Kartu Kredit dari Bank Sinarmas

Sebagai salah satu bank terbaik di Indonesia, ada cukup banyak jenis kartu kredit yang bisa Anda pilih. Salah satunya yaitu Kartu Kredit Virtual Platinum. Kartu kredit satu ini membuat transaksi belanja lebih mudah. Karena berjenis virtual, Anda bisa melakukan pembukaan secara online. Namun Anda bisa mendapatkan kartu fisik apabila mencetaknya. 

Berikut ini adalah cara mengajukan pembukaan kartu kredit yang bisa Anda ikuti:

  • Unduh dan aktivasi SimobiPlus melalui Play Store atau App Store.
  • Pilih menu “Apply Credit Card”.
  • Pilih jenis kartu kredit yang Anda inginkan.
  • Isi data dan persetujuan.
  • Notifikasi Persetujuan akan masuk ke HP Anda.
  • Tanda tangan digital.
  • Selesai.

Jika belum memiliki rekening, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Unduh dan aktivasi layanan mobile banking SimobiPlus.
  • Pilih menu “I don’t have a Sinarmas Bank account”.
  • Pilih “Saving + Credit Card”.
  • Pilih jenis kartu kredit yang Anda inginkan.
  • Isi data dan persetujuan.
  • Notifikasi Persetujuan akan dikirimkan ke nomor Anda.
  • Tanda tangan digital.
  • Selesai.

Itulah pembahasan mengenai keuntungan dan cara apply kartu kredit dari Bank Sinarmas. Selain Kartu Kredit Virtual Platinum, masih banyak jenis kartu kredit lain yang bisa Anda pilih. Lihat daftarnya dengan mengunjungi website www.banksinarmas.com