Tips-Tips Dalam Menghilangkan Biang Keringat Pada Anak

0
1805
biang-keringat-yang-terjadi-pada-anak

Memiliki anak yang terkena penyakit biang keringat tentu akan sangat mengganggu perasaan bunda sebagai orang tua. Apalagi jika biang keringat pada anak yang mengganggu terjadi dalam waktu yang sukup lama, kenyamanan anak akan mudah terganggu dengan banyak menangis, cengeng, dan sebagainya. Biang keringatpun tidak bisa dipandang sebelah mata karena penyakit ini bersifat menjalar yang artinya bila terus digaruk oleh anak maka bagian kulit yang terinfeksi biang keringat akan mudah menjalar ke bagian kulit lainnya. Jika hal ini terus terjadi maka akan memperparah akan kesehatan kulit anak.

Oleh sebab di atas penting sekali bagi bunda sebagai orang tua memberikan perawatan terbaik untuk bisa menghilangkan dan mengatasi penyakit biang keringat pada anak bunda. Dan untuk hal tersebut berikut ini beberapa tips yang dapat dilakukan dalam menghilangkan biang keringat yang terjadi pada anak.

Tips Menghilangkan Biang Keringat Pada Anak

  1. Membersihkan anak dengan mandi teratur. Mandi yang bersih dan teratur dapat menghilangkan berbagai kotoran dan kuman yang menempel pada tubuh, selain itu tubuh anak andapun akan segar kembali. Untuk hal tersebut anda dapat memandikan anak anda sehari dua kali sehingga kebersihannya tetap terjaga dan biang keringatnya menghilang.
  2. Memperhatkan akan sirkulasi udara pada kamar anak. Bagaimana sirkulasi udara kamar tempat anak anda istirahat dapat juga menjadi penyebab biang keringat. Untuk hal tersebut anda usahakan agar kamar anak selalu dalam keadaan sejuk dan tidak panas sehingga menjadikan bayi tidak kepanasan dan mengeluarkan keringat yang berlebih.
  3. Dengan menggunakan bedak. Anda dapat menggunakan bedak tabur dalam mengatasi biang keringat pada kulit bayi. Selain itu pada jenis bedak yang aman untuk anak yang dapat gunakan dengan menambahkan air seperti penggunaan pada bedak dingin.
  4. Memotong kuku anak secara teratur. Hal ini dilakukan untuk menghindari anak menggaruk biang keringat yang gatal. Dengan menggaruk biang keringat maka dapat membuat biang keringat yang ada menjadi semakin parah.
  5. Menggunakan ramuan alami. Ramuan alami yang dapat digunakan untuk menghilangkan biang keringat dapat dibuat dari menggunakan daun cendana, bubuk tawa dan ditambahkan dengan air secukupnya. Setelah itu oleskan ramuan tersebut pada biang keringat anak.