Tampilan Menarik Dengan Desain Ruang Tamu Minimalis Masterumah.id

0
314
desain ruang tamu minimalis
desain ruang tamu minimalis

Memiliki ruang tamu yang nyaman dan hangat bisa lebih mudah diwujudkan dengan memilih desain yang tepat. Terlebih lagi untuk ruang tamu dengan tipe minimalis maka penerapan desain yang dipakai harus benar-benar memperhatikan akan kondisi dan lebar ruangan. Sebab itu sebagai desain ruang tamu minimalis yang tepat dan bisa membuat nyaman baik keluarga atau tamu yang berkunjung, maka pilihan desain yang ada di Masterrumah.id adalah pilihannya.

Masterrumah.id merupakan salah satu persembahan terbaik dari Semen Tiga Roda dalam mewujudkan impian semua orang memiliki rumah idaman yang nyaman dan indah. Seperti untuk desain ruang tamu minimalis sebenarnya banyak pilihan desain yang dapat diterapkan. Di masterrumah.id juga tersedia berbagai informasi lengkap lainnya selain desain mulai dari arsitektur, interior, bangungan, vendor, dan yang lainnya.

Khusus untuk menampilkan desain ruang tamu yang indah dengan gaya minimalis berikut ini beberapa cara yang bisa diterapkan untuk desain ruang tamu minimalis persembahan masterrumah.id.

desain ruang tamu minimalis
  1. Lakukan penataan yang rapi. Ruang tamu yang minimalis memerlukan penataan yang rapi untuk berbagai hal yang ada di dalamnya. Seperti kabel, perabotan ruang tamu, sampai dengan furniture yang ada. Pastikan semuanya rapi dalam penyimpanannya bahkan jika bisa tidak sampai terlihat. Pastikan juga dalam dekorasinya sesuai dan pas seperti dalam dekorasi meja, vas bunga, dan yang lainnya.
  2. Penggunaan furniture yang tepat. Tampilan ruang tamu minimalis juga harus memperhatikan furniture yang digunakan, untuk itu perhatikan akan fungsinya namun tetap menampilkan kesan yang elegan. Jangan terlalu memperhatikan akan banyaknya ukiran karena bisa memberikan kesan yang sempit untuk ruang tamu minimalis. Selain itu pilih furniture minimalis yang mengedepankan desain simetris sehingga bisa memberikan kesan yang lapang. 
  3. Berani menggunakan pola warna. Jangan takut untuk bereksperimen menggunakan pola-pola warna yang terang dan berani untuk ruang tamu minimalis. Penggunaan dinding yang cerah dengan motif unik bisa menarik tampilan ruang tamu dan tidak bosan. Walaupun begitu perhatikan juga keselarasan warna sehingga kreasi yang diciptakan tidak membuat ruang tamu terasa sempit. Kombinasi warna pada furniture juga penting mendapat perhatian karena bisa menghasilkan tampilan yang lebih nyaman sesuai dengan keinginan.
  4. Penempatan furnitur. Setelah memilih furnitur harus juga diperhatikan akan penempatannya. Untuk ruang tamu minimalis penempatan yang sesuai bisa menghadirkan kesan yang berbeda. Misalnya saja pada penempatan sofa, lampu, lemari, dan yang lainnya jangan sampai menghabiskan tempat, gunakan secukupnya dan tidak memakan tempat lain. Perhatikan juga pada banyaknya jumlah furniture sesuaikan jumlahnya dengan kebutuhan dan besar ruangan yang ada.  Atur jarak furnitur dan juga aksesoris yang ditempelkan sehingga memudahkan dalam pergerakan tamu atau anggota keluarga lainnya.
  5. Tambahkan perabot berbahan natural dan tanaman hijau. Ingin memberikan nuansa yang sejuk untuk ruang tamu bisa juga dilakukan dengan menggunakan berbagai peralatan yang terbuat dari bahan natural atau bisa juga dengan menambahkan tanaman hijau yang ditata secara rapi. Lakukan penyimpanannya pada sudut-sudut ruang tertentu sehingga bisa menjadi penambah nuansa alami. Atur juga udara masuk dan keluar dengan memperhatikan ventilasi atau yang lainnya.
  6. Memajang foto atau kolase. Tampilan tambahan berupa kolase atau gambar juga bisa menjadi pertimbangan untuk desain ruang tamu minimalis. Yang perlu dilakukan di sini yaitu dalam mengkreasikan nya sesuai dengan posisi dan ukuran lebar dinding. Untuk penempatannya sendiri pilih dinding yang lebar dan mendapatkan banyak cahaya sehingga terlihat semakin jelas.