Resep Mie Ayam Ceker

0
1887
mie ayam
mie ayam

Siapa yang tidak suka dengan mie ayam. Salah satu makanan favorit orang Indonesia ini mudah ditemukan di mana saja dan rasanya juga menggugah selera. Untuk variasi, nada yang menyukai ceker bisa menambahkannya untuk menambah cita rasa. Jika anda ingin sesekali mencoba untuk membuat sendiri mie ayam ceker ini, berikut kami sajikan resepnya untuk anda.
Bahan-bahan:
• 500 gr mie telur
• 300 gr sayur caisim
• 4 batang daun bawang, rajang tipis-tipis
• 150 gr daging ayam, potong menyerupai dadu kurang lebih 2×2 cm
Bahan-bahan kuah:
• 16 buah ceker ayam 1 sdm garam halus
• 3 cm jahe ¼ sdt merica bubuk
• 4 siung bawang putih, dimemarkan ½ sdt kaldu ayam bubuk
Bumbu halus untuk di tumis:
• 3 siung bawang putih, di cincang halus
• ½ buah bawang bombay, cincang kasar dengan bentuk memanjang
• 2 sdm saus tiram
• 1 sdm kecap manis
• ¼ sdt merica bubuk
Cara membuat:
1. Pertama-tama, rebus air untuk dijadikan kuah kaldu ayam sebanyak 2 liter. Masukkan ceker bersama dengan jahe, bawang putih, garam, merica dan bubuk kaldu ayam tambahan untuk memperkaya cita rasa.
2. Sambil menunggu air kaldu tersebut mendidih, anda bisa mulai merajang bumbu halus untuk di tumis. Setelah siap, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai mengeluarkan bau harum dan berubah warna. Tambahkan daging ayam, saus tiram, kecap manis dan merica bubuk. Aduk hingga merata. Jika air kaldu sudah mendidih, ambil ceker dan masukkan untuk ikut di tumis. Tambahkan 200 ml air agar tidak kering di dasar wajan. Biarkan sampai air berkurang agar bumbu meresap ke dalam ayam. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
3. Rebus mie telur dengan air secukupnya sampai seluruh permukaan mie terendam. Tunggu hingga tekstur mie berubah menjadi lebih lembek dan matang. Setelah itu angkat, tiriskan. Lalu resbu sayur caisim sebagai bahan tambahan mie ayam ceker. Jangan merebus terlalu lama, cukup sampai layu agar kandungan gizi sayur tidak rusak. Setelah matang, angkat lalu sisihkan.
4. Siapkan mangkuk kosong, isi dengan daging ayam, ceker dan bumbu tumis secukupnya. Jangan lupa berikan mie dan juga sayur caisim yang sudah di rebus sebelumnya. Tuangkan kuah mie ayam ke mangkuk dan sajikan selagi panas.