Pendukung Kemampuan Berbicara Anak

0
1677
anak terlambat berbicara
anak terlambat berbicara

Perkembangan dan pertumbuhan yang dialami setiap anak pastilah berbeda. Walaupun dua orang saudara kembar identik sekalipun pasti memiliki tahap perkembangan tubuh yang berbeda sehingga amatlah tidak bijak jika kita membanding – bandingkan seorang anak dengan anak yang lain. Salah satu perkembangan yang sering dibanding – bandingkan oleh setiap orang tua adalah kemampuan berbicara. Ketika buah hati kita belum menunjukkan kemajuan yang sama dengan temannya dengan tergesa – gesa kita menganggap bahwa buah hati kita termasuk anak terlambat berbicara.

Perkembangan dan kemajuan kemampuan berbicara seorang anak sangat dipengaruhi oleh beberapa hal, berikut ini beberapa hal yang harus anda perhatikan dan observasi secara intersif untuk menentukan apakan buah hati kita termasuk pada anak terlambat berbicara atau tidak. Berikut beberapa diantarany :

  1. Faktor lahir, tanpa disadari sebenarnya proses kelahiran seorang anak dapat menentukan beberapa hal di kemudian harinya. Sehingga pada saat anda melahirkan seorang bayi, pastikan melalui proses kelahiran yang benar. Beberapa hal yang dapat dipengaruhi oleh faktor lahir adalah kemampuan motorik halus seperti kemampuan menulis rapih hingga faktor verbal.
  2. Stimulus atau rangsangan, anak adalah makhluk yang masih berkembang segala organ dan fungsi tubuhnya. Dan tumbuh kembang anak tersebut dapat berjalan lebih optimal jika di beri stimulus yang baik. Untuk kemampuan verbalnya orang tua harus memberikan stimulus yang baik, dengan cerewet secara terus menerus mengajak buah hatinya berbicara walaupun buah hatinya belum mengerti apa yang diucapkannya. Ataupun dengan membacakan cerita pada beberapa kesempatan seperti ketika akan tidur. Beberapa hal tersebut dapat menstimulus kemampuan berbicara anak anda.
  3. Lingkungan, lingkungan adalah salah satu faktor yang mengambil peranan penting dalam kemampuan berbicara anak anda. Jika buah hati anda besar di lingkungan yang kurang baik maka bukan tidak mungkin bahasa yang anak anda keluarkan adalah bahasa yang kurang baik dan kurang sopan. Begitupula sebaliknya.

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk mengetahui apakan buah hati anda termasuk anak terlambat berbicara atau tidak.