Orang tua Harus Menyiapkan dana untuk Perlengkapan Bayi Baru Lahir

0
2342

Menanti kehadiran sang buah hati tentunya menjadi kebahagiaan tersendiri untuk seorang ibu dan ayah, terlebih lagi ini merupakan anak yang pertama. Sebelum menyambutnya tentu ada yang harus dipersiapkan sebelumnya yaitu perlengkapan bayi baru lahir apalagi jika kandungan tersebut menginjak bulan-bulan terakhir.

Bagi orang tua yang sudah mengetahui apakah anak tersebut laki-laki atau perempuan, tentu itu akan sangat membantu dalam mempersiapkan segala perlengkapannya. Bagi ibu yang baru pertama dikaruniai seorang anak tentunya harus mempersiapkan segala sesuatunya jauh-jauh hari, bahkan jika diperlukan anda harus mempersiapkan dana di bulan-bulan terakhir untuk membeli segala kebutuhannya. Jika tidak bisa menyiapkan dana, maka jalan yang lainnya yaitu dengan cara mencicil keperluan tersebut sedikit demi sedikit. Kenapa begitu, karena ada beberapa faktor yang menyebabkan anda harus melakukan hal demikian.

Faktor pertama, jumlah dan jenis perlengkapan bayi baru lahir cukup beragam dan banyak. Tentunya dengan banyaknya penawaran bentuk dan model, anda sebagai ibu baru ingin membeli barang-barang yang lucu dan menarik untuk sang buah hati. Rasanya hal yang sangat menggembirakan jika anda membeli segala perlengkapan untuk bayi, apalagi seorang ibu yang sering berbelanja,

Dengan memeprsiapkan dana tersebut, maka anda bisa memilih barang yang bisa membuat anak anda terlihat lebih menarik. Apalagi sekarang model dan bentuk peralatan bayi sudah dibuat semenarik mungkin yang pastinya akan membuat anda tergiur untuk membelinya.

Faktor yang kedua adalah harga perlengkapan bayi lebih mahal daripada orang dewasa. Hal tersebut diakibatkan karena bahan yang digunakan memang sangat berbeda. Bayi yang memiliki kulit sensitif memang cenderung harus menggunakan pakaian yang berbahan halus dan terlebih menyerap keringat. Maka dari itu kenapa harga satu stel baju bayi begitu mahal, kalau dipandang dari ukurannya memang kecil tapi bahan yang digunakan memang berbeda.

Kedua faktor itulah yang menyebabkan kenapa para orang tua yang baru dikaruniai seorang anak harus mempersiapkan dana jauh-jauh hari. Belum lagi jika pas bayi lahir harga perlengkapan tersebut menjadi naik, bukankah itu akan menjadi beban jika tidak ada persiapan sebelumnya.