Merasa Jenuh Kerja Sambil Kuliah? Atasi Dengan Tips Dibawah Ini!

0
917
kerja sambil kuliah
kerja sambil kuliah

Pastinya dalam melakukan rutinitas sehari-hari, manusia merasakan jenuh dan lelah dengan segala kegiatan yang dijalani. Apalagi jika suasana hati sedang tidak bersahabat. Sangat-sangat mengganggu aktivitas yang anda lakukan bukan? Jika suasana hati sedang kacau, tidak memiliki semangat untuk melakukan aktivitas pada saat itu. Apalagi bagi anda yang kerja sambil kuliah. Tenaga dan pikiran digunakan 2 kali lipat. Namun, apakah anda terus menuruti suasana hati yang sedang kacau? Tidakkah anda ingin mengembalikan semangat dan suasana hati yang tengah kacau? 

Banyak tips yang dapat anda lakukan untuk mengembalikan semangat dan suasana hati anda yang tengah kacau. Agar saat anda menjalankan kuliah sambil kerja dengan semangat dan menjadi terarah. Yuk simak dan terapkan tips-tips berikut ini. 

kerja sambil kuliah
kerja sambil kuliah

1. Ungkapkan Keluh Kesah Dengan Buku Diary 

Jika anda merasakan sedih dengan suasana hati yang kacau. Cobalah untuk meluapkan kekesalan dan kesedihan anda dengan menuliskan semuanya di buku diary anda. Tuliskan segala masalah yang telah anda hadapi. Luapkan emosimu melalui tulisan di buku diary. Lakukanlah sampai hatimu merasa tenang. Karena dengan menulis apapun yang anda rasakan, anda tidak perlu menunjukkan kekesalan dan suasana hati yang kacau pada orang lain. Cukup anda curhat pada buku diary anda dengan sepuas hati. 

2. Pergi Liburan Ke Tempat Yang Menurut Anda Dapat Mengembalikan Suasana Hati 

Tips selanjutnya adalah pergi berlibur untuk sekedar menenangkan suasana hati. Ambil lah cuti kerja dan libur kuliah selama beberapa hari untuk menenangkan diri. Cara seperti ini banyak dilakukan oleh generasi milenial saat ini. Memang cara ini lumayan ampuh untuk menghibur diri. Melakukan liburan dengan camping di alam yang biasa dilakukan. Anda dapat bermalam di tepi pantai dengan merasakan hamparan laut luas, yang dapat merelaksasi pikiran suntuk anda.

Melakukan tadabbur alam setidaknya mengingatkan anda akan kekuasaan Tuhan dan dapat berpikir jernih untuk menenangkan suasana hati. Dengan tadabbur alam, anda dapat berpikir bahwa setiap manusia selalu dilanda masalah dan Tuhan Maha Membantu setiap masalah yang dihadapi hambanya. Jadi anda tidak terlalu stress memikirkan masalah yang sedang melanda. 

3. Berkumpul Dengan Yang Tersayang 

Berkumpul dengan orang yang anda sayangi adalah salah satu cara yang ampuh untuk menenangkan suasana hati anda. Capek dan jenuh yang anda rasakan seketika sedikit memudar dengan tertawa bahagia dengan mereka. Anda dapat melakukannya dengan keluarga, kekasih, teman, atau sahabat anda.

4. Mengikuti Kegiatan Baru Yang Positif 

Dengan mengikuti kegiatan baru yang positif, dapat menjadi penghilang jenuh. Sebab anda menemukan suasana baru yang menyenangkan dan bermanfaat untuk anda. dengan begitu, rasa jenuh dan suasana hati yang kacau akan terlupakan. Misalnya dengan menjadi relawan panti asuhan. 

5. Pola Hidup Sehat 

Dengan melakukan olah raga, makan dan minum yang sehat dan bergizi akan mengembalikan rasa jenuh yang menimpa anda. oleh sebab itu sempatkan waktu untuk berolahraga setiap harinya. Dan aturlah pola makan anda dengan teratur dan mengonsumsi yang sehat dan bergizi.

6. Mendekat Pada Tuhan 

Tips terakhir yang paling ampuh adalah dengan mendekatkan diri pada Tuhan. Mengadulah pada Tuhan terkait semua masalah yang anda hadapi. Berdoalah pada Tuhan untuk membantu menyelesaikan masalah dan mengembalikan semangat untuk menjalani kehidupan di hari selanjutnya. Berdoa juga dapat menumbuhkan rasa positif dan optimis bahwa anda dapat menjalani hari-hari yang bahagia.

Satu hal yang pasti ketika Anda ingin kerja sambil kuliah, Anda dapat menempuh pendidikan di IDS Digital Collage. Tempat ini sangat tepat bagi Anda yang bekerja sebagai karyawan atau pekerja paruh waktu. Solusi dari waktu yang mungkin terasa sempit bagi Anda yang tetap ingin menuntut ilmu sambil mencari uang hanyalah di IDS Digital Collage.