Membuat Resep Masakan Menarik Bagi Anak-Anak Yang Susah Makan

0
1775
menu masakan sehat
menu masakan sehat

Ketika anak-anak susah makan mungkin karena resep makanan yang diberikan tidak menarik.  Karena sebenarnya anak-anak apabila sedang makan ketertarikan mereka adalah dari menu yang telah ibu buat. Selain dari menu yang disajikan harus menarik, menu masakan sehat pun menjadi salah satu hal yang wajib anda lakukan. Untuk itu, bagi para ibu yang memang susah memberikan anak anda makan, cara ini dapat membantu bagi anda, yaitu dengan cara membuat resep makanan yang unik.

Resep makanan untuk anak ini sangat lah unik dan akan menarik perhatian bagi anak anda. Kita akan namakan menu masakan sehat ini dengan nama “bola-bola ayam isi telur” resep ini dapat anda buat dengan cara mudah dan tentunya salah satu resep yang dapat mencuri perhatian bagi anak anda yang susah makan. Mari kita lakukan pembuatan resep ini.

Bahan-bahan

  •         8 butir telur puyuh rebus dan dikupas
  •         Minyak goreng

Membuat bola ayam :

  •         250 gr dagim ayam cincang
  •         2 sdm tepung panir putih
  •         1 butir telur ayam
  •         ½ sdt pala bubuk
  •         ½ sdt merica bubuk
  •         1 sdt garam
  •         Saus
  •         1 sdm minyak sayur
  •         20 gr bawang bombay, cincang kasar
  •         100 ml saus tomat
  •         1 sdm saus BBQ
  •         1 sdt kecap manis dari nestle
  •         ½ sdt merica bubuk

Pelengkap :

  •         Kentang
  •         Wortel
  •         Buncis semuanya di rebus

Cara membuat:

  •     Pertama-tama aduk semua bahan hingga tercampur rata
  •     Bagilah adonan menjadi 8 bagian
  •     Pipihkan atau haluskan semua bagian tersebut, isikan dengan telur puyuh lalu direbus dan bulatkan kembali
  •     Goreng dalam minyak yang panas hingga kekuningan
  •     Angkat dan tiriskan

Cara membuat saus :

Tumis bawang bombay hingga layu, tambahkan bahan lainnya diaduk hingga mendidih. Masukan bola-bola ayam tadi, kemudian didihkan hingga meresap lalu angkat.

Itulah cara membuat menu masakan sehat bagi anak anda, dengan cara sederhana ini dapat menarik perhatian bagi anak anda yang memang susah makan. Sajian ini sebenarnya untuk 4 porsi baik untuk anda maupun bagi semua keluarga