Kenali Dulu Jenis-jenis Pekerjaan Jadi Animator

0
577
Kuliah Animasi
Kuliah Animasi

Menjadi seorang animator adalah mimpi sebagian besar orang. Hal ini terjadi karena pekerjaan ini dianggap memiliki prospek kerja yang bagus di kemudian hari. Jenjang karier sebagai animator juga dianggap jelas dan fleksibel. Bagi Anda yang ingin menjadi animator dan kuliah animasi, berikut adalah beberapa jenis-jenis pekerjaan ini dan alasan seseorang ini menjadi animator. 

Empat Jenis Animator Terkenal Di Abad Ini 

  • Animasi 3D 

Animasi jenis ini menempati peringkat pertama karena animasi 3D dianggap paling menarik dan paling mudah diterima oleh semua orang. Animasi 3D juga mudah sekali mengikuti perkembangan zaman. Film animasi 3D juga dianggap sebagai film dengan prospek paling sukses dan pendapatan paling tinggi dibanding jenis film animasi lainnya. 

  • Animasi 2D

Animasi 2D memang memiliki pasar tersendiri namun bukan berarti tidak sukses menarik hati masyarakat. Umumnya animasi 2D dapat ditemukan mudah di media-media pembelajaran sekolah atau video animasi untuk anak kecil. Karakter animasi 2D juga tidak rumit seperti halnya animasi 3D. 

  • Stop Motion 

Animasi jenis ini umumnya lebih terkenal di kalangan animator indie namun tidak memungkinkan kalau jenis animasi juga dapat digunakan di berbagai bidang. Sama halnya dengan proses pembuatan jenis animasi lainnya, jenis Stop Motion tentu juga memakan waktu lama dalam setiap proses pembuatannya hingga menjadi produk hasil yang dapat dinikmati. 

  • Motion Graphic 

Animator jenis ini umumnya membuat banyak ilustrasi bergerak berupa teks atau gambar. Banyak ditemukan dalam presentasi untuk membuat presentasi lebih dinamis dan menarik. Anda dengan mudah menemukan jenis animasi ini dalam iklan, produksi televisi, berita, dan media-media lainnya. 

Kuliah Animasi
Kuliah Animasi

Alasan Seseorang Ingin Menjadi Animator 

  • Dapat Belajar Efek Visual Dan Film Editing

Hal yang menyenangkan dari kuliah animasi adalah Anda dapat belajar efek visual dan film editing dari pengajar yang berpengalaman. Tidak hanya itu saja, ketika Anda memutuskan untuk berkuliah di bidang animasi maka Anda bisa belajar dari sumber mana saja, misalnya YouTube. Kian kemari makin banyak animator yang membagi cara membuat efek visual dan film editing profesional di internet. 

  • Prospek Kerja Menjanjikan 

Prospek kerja yang jelas dan menjanjikan para animator ini tentu bisa Anda dapatkan di dalam negeri dan luar negeri. Gaji yang tinggi dapat Anda peroleh sesuai dimana Anda bekerja nantinya. Menjadi animator di era globalisasi seperti ini bisa ditemukan mudah di sektor pendidikan, bisnis, dan perfilman. 

  • Storytelling 

Seorang animator memiliki kebebasan penuh dalam menceritakan sesuatu lewat karyanya. Banyak animator membuat video dan film animasi yang kreatif, mendidik, dan memberikan nilai khusus. Bagi Anda yang ingin menjadi storyteller dengan cara yang kreatif dan visual, mungkin menyampaikan cerita dengan animasi dapat menjadi salah satu jawabannya. 

  • Banyak Dibutuhkan Di Sektor Pemasaran

Animator umumnya banyak ditemukan di bidang pemasaran karena hal ini berhubungan dengan ketertarikan seseorang terhadap hal-hal visual. Anda dapat menemukan prospek kerja di bidang pemasaran iklan televisi, artikel blog, buletin email, dan presentasi. 

Semakin Anda mempelajari dengan baik mengenai animasi maka prospek jenjang karier Anda juga akan semakin bagus. Apakah Anda tertarik untuk kuliah bidang animasi? Anda bisa dengan mudah mencari tempat kuliah di Indonesia maupun luar negeri. Salah satu tempat kuliah animasi di Indonesia yang terkenal adalah IDS International Design School yang berlokasi di Jakarta Selatan.