Kembangkan Kreatifitas Dengan Industri Animasi

0
868
pengembangan industri di indonesia
pengembangan industri di indonesia

Pengembangan industri di Indonesia saat ini dilakukan di berbagai sektor salah satunya adalah sektor industri kreatif. Industri film Indonesia melalui industri animasi menjadi salah satu perhatian pemerintah yang masih hangat diperbincangkan. 

Industri animasi dinilai memiliki potensi yang cukup menjanjikan untuk dikembangkan. Hal ini tentunya menjadi peluang bagi putra putri bangsa untuk berkarya.

Saatnya Kembangkan Animasi Indonesia

Demi terselenggaranya pengembangan industri di Indonesia diperlukan suatu usaha yang nyata. Usaha ini dilakukan untuk mengatasi kendala yang mungkin menghambat perkembangan industri ini. Jika menilik ke belakang sebenarnya banyak prestasi-prestasi anak bangsa di bidang animasi. 

Tidak sedikit animator Indonesia yang meraih kesuksesan di luar negeri. Salah satu contoh adalah Ronny Gani dan Renald Taurusdi yang kabarnya terlibat dalam pembuatan film Avengers: Infinity Wars. Kendala-kendala yang selama ini ditemui pada industri animasi Indonesia antara lain:

1. Biaya produksi yang relatif tinggi

Tingginya biaya produksi animasi mendorong untuk impor animasi karena dinilai lebih murah dan praktis.

2. Pangsa pasar  yang belum jelas

Animator memiliki masalah dalam target pasar animasi yang telah diproduksi. Ketika target pasar belum jelas tentu akan muncul masalah finansial pada animator karena akan terjadi kesulitan menutup biaya produksi yang cukup besar.

3. Edukasi yang masih minim

Masih terbatasnya sekolah animasi di Indonesia juga menjadi salah satu penghambat majunya industri animasi. Masalah-masalah tersebut mendorong pemerintah untuk melakukan upaya. 

Salah satu upaya yang dapat dilakukan oleh pemerintah untuk mendukung perkembangan industri animasi ini adalah :

4. Program pendidikan dan latihan

Salah satu upaya yang dilakukan oleh Kemenperin untuk mendukung industri animasi ini adalah dengan memberikan pelatihan di bidang animasi. Pelatihan ini telah diberikan kepada 72 peserta Balai Diklat Industri di Denpasar.

5. Festival dan kompetisi animasi

Dengan adanya kompetisi animasi, putra putri bangsa tentunya akan menciptakan suatu karya yang luar biasa. Berbekal pelatihan yang telah dilaksanakan sebelumnya diharapkan seluruh peserta mampu memproduksi animasi yang bernilai.

Demikianlah beberapa hal yang perlu diketahui mengenai pengembangan industri di bidang animasi.