Cara Mendesain Dapur Terbuka

0
1530
Cara Mendesain Dapur Terbuka
Cara Mendesain Dapur Terbuka

Dapur adalah tempat atau ruangan yang digunakan untuk memasak bagi setiap keluarga. Jika tidak bisa mengaturnya dengan baik, dapur juga diidentikkan dengan ruangan yang mudah berantakan setelah digunakan untuk memasak. Tak heran jika dapur diletakkan di sudut tersembunyi sebuah rumah. Namun seiring perkembangan zaman dapur tidak lagi disembunyikan di sudut rumah. Justru saat ini dapur dan kitchen accessories didesain lebih terbuka atau lazim dikenal dengan open kitchen. Lantas bagaimanakah cara mengubah dapur Anda menjadi open kitchen? Berikut ulasannya untuk Anda.

Beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk membuat dapur dengan konsep terbuka adalah sebagai berikut :

  • Sediakan ruang untuk membuat dapur terbuka ini. Tak perlu terlalu luas, bahkan rumah Anda yang minimalis sudah cocok digunakan untuk membuat dapur dengan konsep terbuka ini.
  • Sediakan lemari untuk menyimpan aneka aksesoris dapur seperti perlengkapan masak dan perlengkapan makan. Sehingga dapur terbuka yang Anda desain akan terkesan lebih longgar.
  • Namun jika Anda ingin meletakkan aneka peralatan dapur di luar dengan cara di gantung juga tak ada salahnya. Terpenting tidak terlalu banyak dan Anda mengaturnya dengan rapi.
  • Usahakan dapur yang Anda buat memiliki wastafel. Ini dimaksudkan agar kebersihan dapur lebih terjaga.

Mudah sekali bukan untuk membuat dapur dengan konsep terbuka ini? Agar dapur tersebut lebih terkesan minimalis, disarankan untuk membeli lemari kayu yang di gantungkan pada sisi-sisi dinding dapur. Selain itu jika ingin terlihat mewah, Anda bisa memasang lantai marmer untuk melapisi dinding dan tempat masak yang ada di dapur. Agar dapur terkesan lebih mewah, warnai dinding dapur dengan cat berwarna netral. Seperti cream, kuning pucat dan sebagainya.

Jika Anda ingin konsep dapur terbuka beserta penataan aneka kitchen accessories lebih teratur, disarankan untuk menggunakan jasa APH Home Décor. Dengan menggunakan jasa interior ini, Anda diharapkan akan lebih mudah mendesain dapur terbuka yang menjadi impian Anda. Dijamin dapur yang telah didesain oleh APH Home Décor akan terlihat lebih unik dan konsepnya akan lebih berbeda dibandingkan dengan dapur pada umumnya.

Artikel terkait : Cara Mudah Mendesain Dapur