Beberapa Cara Memilih Bahan Batu Akik Yang Baik Dan Benar Yang Mempunyai Kualitas Super

0
1736
Beberapa Cara Memilih Bahan Batu Akik Yang Baik Dan Benar Yang Mempunyai Kualitas Super

Bahan batu akik yang baik tentunya akan memiliki kualitas yang baik pula. Batu akik yang mempunyai kualitas super tentunya banyak di cari masyarakat karena akan berdampak pada harga yang ditimbulkan akan sangat mahal sekali. Sebelum anda memutuskan untuk membeli bahan batu akik, sebaiknya anda perlu mengetahui cara dalam memilih bahan batu tersebut yang berkualitas agar nantinya anda tidak akan menyesal dan mendapatkan batu akik yang anda inginkan. Bahan batu akik yang mempunyai kualitas super akan menghasilkan sebuah batu akik yang mempunyai kualitas yang sama, maka dari itu anda harus mempunyai wawasan tentang seluk beluk batu akik tersebut. Ciri bahan batu akik yang bagus adalah yang sudah tua yang ditandai dengan kristalisasi dan bening atau tidak ada kapur dalam batu tersebut, ketelitian juga perlu dimiliki bagi seseorang yang ingin mencari batu akik yang berbentuk bongkahan agar nantinya hasil yang didapatkan tidak asal-asalan.

Beberapa Cara Memilih Bahan Batu Akik Yang Baik Dan Benar Yang Mempunyai Kualitas Super
Lalu bagaimana cara memilih bahan batu akik yang bagus yang mempunyai kualitas yang super? Berikut langkah-langkahnya untuk anda, diantaranya adalah :

  1. Siapkan sebuah senter.

Jika ingin memilih dan membeli bahan untuk batu akik, siapkanlah senter untuk mengetahui bahwa bahan tersebut memang benar-benar bagus dan mempunyai kualitas yang super. Senter pada bagian tengah batu sampai ke pinggirnya, apakah dalam bahan tersebut ada retak, kapur ataupun cacat.

  1.  Warna

Perhatikan juga warna, kualitas batu yang super memiliki warna yang merata. Langkah ini juga berperan dalam menentukan kualitas batu apakah warnanya merata atau tidak.

  1. Melakukan perendaman

Cara yang ketiga adalah dengan melakukan perendaman dengan air supaya kita bisa melihat kejelasan warna batu dan apakah bahan tersebut sudah mengkristal atau belum.

  1. Letak bahan berkualitas

Bahan untuk batu akik yang berkualitas terletak pada bagian tengah batu tersebut, jika anda membeli bahan batu bongkahan maka anda tidak perlu ragu untuk mengambil bagian tengah batu tersebut.

  1. Kristal

Bahan batu yang mempunyai kualitas super ini pasti sudah mengkristal, kalau belum mengkristal itu tandanya batu tersebut masih muda atau juga mempunyai kualitas rendah.

  1. Karakter batu

Karakter batu juga sangat penting untuk anda ketahui, kenali dahulu karakter batu tersebut sebelum anda membeli batu tersebut. Tidak semua batu yang berwarna hijau adalah batu giok, tetapi ada jenis batu lainnya yang memiliki warna yang sama seperti bacan dan hijau garut. Dari ketiga contoh batu tersebut memiliki ciri dan karakter yang berbeda-beda yang dapat membedakan ketiga jenis batu tersebut. Jadi, anda perlu mengetahuinya lebih detail tentang satu atau banyak jenis batu agar nantinya anda tidak tertipu.

  1. Kekerasan batu

Setiap bahan batu memiliki tingkat kekerasan yang berbeda-beda, kekerasan batu sangat berperan pada batu yang memiliki kualitas super dan hal tersebut sudah menjadi satu ukuran untuk batu super.

Itulah cara memilih bahan batu akik untuk anda sebagai rekomendasi yang ingin membeli batu bongkahan untuk anda jadikan batu akik yang berkualitas super.