Asupan Ibu Hamil

0
1262

Seorang ibu hamil tentu saja membutuhkan asupan makanan yang bergizi untuk menjaga kesehatan dirinya dan janin yang dikandungnya. Tidak heran jika berbagai produk makanan bergizi dibuat khusus untuk para wanita hamil dengan berbagai formula penting di dalamnya. Namun di balik semua itu tahukan ada nutrisi apa saja yang benar-benar dibutuhkan oleh para wanita hamil selama masa kehamilan. Untuk lebih jelasnya disini saya akan membahas beberapa asupan penting bagi wanita hamil beserta manfaatnya.

Untuk nutrisi wanita hamil yang pertama adalah karbohidrat yang bisa didapatkan dari makanan berupa nasi, jagung dan singkong. Nustrisi ini mampu memberikan kekuatan bagi wanita hamil sehingga meskipun wanita tersebut sedang mengandung ia tetap bisa melakukan aktifitas seperti biasanya. Asupan ini sangat disarankan bahkan 2 kali lebih banyak dari porsi sebelum hamil karena pada saat hamil wanita tersebut membutuhkan energi yang lebih banyak.

Nutrisi penting untuk wanita hamil berikutnya adalah kalsium yang dikenal sebagai kandungan yang baik untuk menjaga kesehatan tulang. Pada saat hamil, tentunya seorang wanita harus menanggung beban yang cukup berat pada bagian perutnya sehingga ketahanan tulang juga harus dijaga. Untuk menjaga kesehatan dan ketahanan tulang tersebut maka wanita hamil disarankan untuk selalu mengkonsumsi makanan atau minuman yang memiliki kandungan kalsium tinggi.

Selain karbohidrat dan kalsium, ibu hamil atau wanita hamil juga membutuhkan zat besi untuk meningkatkan kesehatannya. Zat besi bisa diperoleh dari makanan berupa sayuran hijau seperti bayam. Dari beberapa contoh makanan di atas pada umumnya semua jenis makanan tersebut sangat mudah didapatkan di pasaran sehingga tidak ada alasan bagi wanita hamil untuk tidak mengkonsumsinya. Dengan asupan nutrisi yang baik maka ibu akan selalu sehat begitu juga dengan janin yang dikandungnya.